Pages

Subscribe:

Labels

Tips Memilih Modem 3G HSDPA yang Tepat

Modem berasal dari singkatan MOdulator DEModulator. Modulator merupakan bagian yang mengubah sinyal informasi kedalam sinyal pembawa (Carrier) dan siap untuk dikirimkan, sedangkan Demodulator adalah bagian yang memisahkan sinyal informasi (yang berisi data atau pesan) dari sinyal pembawa (carrier) yang diterima sehingga informasi tersebut dapat diterima dengan baik. Modem merupakan penggabungan kedua-duanya, artinya modem adalah alat komunikasi dua arah. Setiap perangkat komunikasi jarak jauh dua-arah umumnya menggunakan bagian yang disebut “modem”, seperti VSAT, Microwave Radio, dan lain sebagainya, namun umumnya istilah modem lebih dikenal sebagai Perangkat keras yang sering digunakan untuk komunikasi pada komputer.





Cara memilih modem:

Memilih modem internet yang sesuai untuk keperluan internet anda sangatlah penting. Karena pilihan modem akan mempengaruhi harga yang harus anda bayar dan juga kualitas dari modem itu sendiri. Kecepatan akses internet selain tergantung dari penyedia internet anda, juga sangat tergantung dari jenis modem internet yang dipakai. Sehingga sangatlah bijak jika anda ingin komputer anda tersambung dengan internet melalui modem, maka terlebih dahulu anda harus memperhitungkan kecepatan internet yang disediakan oleh penyedia internet anda. Apakah kecepatan dari paket layanan internet yang anda pilih hanya sebatas GPRS atau sudah mendukung 3G, atau bahkan telah mendukung jaringan HSDPA dan HSUPA. Jangan sampai modem yang anda pilih tidak mampu menjembatani koneksi internet anda yang cepat atau tinggi. Dan juga jangan sampai sebaliknya. Pilihlah modem internet yang sesuai dengan kecepatan internet anda. Semoga bermanfaat. Very Happy 1.










Pilih Modem yang Hebat tapi Murah






Anda pasti bingung untuk memilih modem 3G / HSDPA yang bagus dengan harga yang paling murah.





Apalagi pada zaman sekarang ini banyak sekali merek modem 3G dengan harga yang bervariasi, antara lain : Modem Huawei, Siera, GT-Max, Toshiba, Novatel, Option, Speed Up, Area dan sebagainya






3 cara yang tepat untuk memilih Modem 3G HSDPA supaya Anda memperoleh Harga yang Paling Murah :





1. Garansi






Di pasaran terdapat 3 jenis garansi yaitu 1 Bulan, 3 Bulan dan 12 Bulan (1 Tahun).





Biasanya untuk garansi yang makin singkat harga modemnya lebih murah, tetapi hal itu tidak menjamin modem tersebut bagus.






Apabila kebetulan anda memdapatkan modem yang awet / tidak rusak maka Anda sedang beruntung, tetapi Apabila Anda mendapatkan modem bermasalah dan sudah lewat masa garansi yang rusak maka Anda juga yang rugi besar.





Untuk memperbaiki modem tersebut juga memerlukan biaya dan setelah di hitung-hitung harganya bisa lebih mahal dari modem yang garansi 12 Bulan ( 1 Tahun).





Jadi untuk amannya mendinggan beli modem yang bergaransi 12 Bulan (1 Tahun) dari distributor resmi






2. Merek





Zaman sekarang banyak sekali merek modem antara lain : Modem Huawei, Siera, GT-Max, Toshiba, Novatel, Option, Speed Up, Area dan sebagainya.






Tetapi yang paling banyak dicari adalah 3G Huawei, HSDPA Sierra, dan 3G Option





Kelebihan Modem Huawei :






- Sudah sangat umum dan populer karena sudah dipakai oleh berbagai provider besar seperti Indosat IM2, Telkom Flash, Three, Vodafone (Info dari Forum Of Nuclear Engineering Gadjah Mada University)





Modem 3G Huawei E220










Modem 3G Huawei E220





Kelebihan Sierra :






- Modelnya bagus & stylish made in Korea.





3. Speed / Kecepatan (Mbps) :






Pada umumnya kecepatan suatu modem akan mempengaruhi harganya.





Speednya semakin tinggi (ada yang 7.2Mbps, 3.6 Mbps, 1.8 Mbps) maka harga modemnya juga biasanya lebih mahal begitu pula sebaliknya. Ada juga yang menekankan HSUPA dimana uploadnya 2Mbps lebih tinggi dari HSDPA






Untuk kenyamanan Anda yang sedang ingin membeli modem, maka sebaiknya pilih Modem HSDPA 3G atau 3.5G yang terbaik dan best seller berikut :





1. Huawei E220






2. Huawei K3520





3. Sierra 881U






4. Option GT-MAX





Masih ada tipe tipe modem lain dengan spesifikasinya masing masing seperti: Huawei E156, Huawei E160, Huawei E272, Huawei E172, Huawei E270, Huawei E870, Sierra 875U, Sierra 875 PCMCIA,





Jika Anda ingin konsultasi lebih jauh lagi, agar tidak salah memilih modem, silahkan kunjungi website dari para pemegang merek Huawei, Sierra, dan Options,






Atau segera bicara dengan konsultan Modem HSDPA HSUPA 3G, 3.5G yang sudah berpengalaman.





=============================================>>>>>>






BERIKUT PENGALAMAN NYATA NYA:





Ngeblog via Modem HSDPA Huawei E220 | [Alnect Computer]






Saya sudah terbiasa ngeblog menggunakan Modem GSM HSDPA Huawei E220 .. buatan China. Modem yang saya milki dibeli di kota saya harganya sekitar Rp.1.100.000,-. Modem GSM HSDPA Huawei E220 bisa menggunakan Kartu USIM GSM mana saja … artinya sangat flexible..!! Saya biasa menggunakan Telkom Flash Unlimited dari Telkomsel atau Indosat IM2 Unlimited… atau andapun bisa juga menggunakan kartu GSM lainnya yang mendukung 3G, GPRS atau HSDPA.





Komputer saya dan modemnya menyala 24 Jam sehari. Hal ini karena biaya bulanan Unlimited adalah tetap … untuk Telkom Flash Rp. 125.000 per bulan… sedangkan Indosat IM2 adalah Rp. 100.000,-, sedangkan penggunaan selain untuk ngeblog …juga facebook, YM yang membutuhkan online terus menerus untuk menerima alert chating (sekedar hobby..!!). Chating biasanya dilakukan dengan menggunakan Webcam dan Voice.






Dari pengalaman saya ternyata terbukti bahwa Modem GSM HSDPA Huawei E220 cukup handal … dan tahan goncangan, tahan panas, serta bandel. Anda bisa menggunakannya secara mobile (sambil jalan jalan…!!). Koneksi tergantung sinyal operator… namun berdasarkan pengalaman saya sinyal yang dihasilkan oleh modem ini bagus..!!.. artinya selama ini lancar lancar saja. Kecepatan dengan menggunakan Telkom Flash bisa mencapai 7,2 Mbps.





Modem HSDPA yang memiliki bentuk bulat elips dan slim, dengan desain unik dan warna putih yang elegan dipadukan dengan performa konektivitas yang berkualitas. Harga di Alnect Computer ternyata cuma Rp. 990.000,- …berarti saya membeli kemahalan. Software driver included ada didalamnya (CD Rom included)… tahan virus. 2.



Cara Memilih Modem 3G

Dibawah ini cara memilih modem 3.5G:


Pilihlah modem yang anda inginkan, apakah untuk slot PCMCIA atau USB. Untuk slot PCMCIA, pastikan anda mempunyai slot ini di notebook anda atau jika anda memakai PC Desktop, pilihlah modem PCMCIA yang bundled dengan interface PCI-nya. Menurut teman-teman yang memakai modem PCMCIA, modem ini lebih ‘bandel’ dibandingkan dengan modem USB karena connection dengan notebook atau desktop lebih solid, kelemahannya adalah drivernya harus diinstall secara manual. Untuk modem USB, modem ini lebih compact dan mudah dibawa. Instalasi drivernya akan secara otomatis terinstall dari firm software yang tersimpan di modem tersebut. Memang harga modem PCMCIA relatif lebih murah dengan modem USB. Jika anda mempunyai handphone 3G(WCDMA) atau 3.5G(HSDPA), anda dapat menggunakannya sebagai modem tetapi hati-hati dengan memakaian yang terus-menerus karena akan merusak battery-nya.

Pilihlah kecepatan atau speed maksimum dari modem yang sesuai dengan kebutuhan anda. Sekarang, harga modem 3.5G dengan kecepatan maksimum 1,8 Mbps sudah turun, dengan spesifikasi ini, jika QoS atau bandwidth wireless internet anda hanya 256 kbps, kecepatan modem tersebut sudah lebih dari cukup atau anda bisa menggunakan handphone 3G anda sebagai modem.

Pilihlah modem USB yang berbentuk stick karena akan mempermudah anda bergerak tanpa harus repot memegang modem tersebut.

Pilihnya modem yang mempunyai fitur tambahan. Ada modem USB yang mempunyai slot Micro SD, jadi anda tinggal menambah Micro SD dan modem anda dapat digunakan sebagai flash memory.



Selamat memilih.